Pages

Pojok Khayangan


Spot Foto Pojok Khayangan menghadirkan tempat berfoto diatas ketinggian, letaknya di Pos 1 pendakian Bukit Igir Wringin. Lokasi berupa meja makan lengkap dengan kursinya tersebut berada di ketinggian 612 mdpl.

"Dinamakan Pojok Khayangan karena lokasinya yang berada di sudut salah satu bukit. Berlatar pemandangan perbukitan Igir Wringin yang berdekatan dengan kawasan wisata Puncak Ardi Lawet. Setiap orang yang datang kesini, seperti sedang berada di alam Khayangan sambil ditemani bidadari cantik pasangannya," kata Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).

Harga Tiket Masuknya cukup murah hanya sebesar Rp. 3.000 ( Tiga Ribu Rupiah ) per orang dan parkir motor hanya Rp. 2 Ribu rupiah saja.


Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Ardi Mandala Giri terus melakukan pengembangan fasilitas seperti toilet dan gazebo dan menyediakan properti untuk berfoto seperti televisi dan bunga. 
0

Nonton Bioskop 3D di Dalam Pesawat


Bingung mencari tempat wisata keluarga di Jawa Tengah ? gak perlu jauh jauh ...  di desa Janti, Kecamatan Polanharjo Klaten terdapat Taman Air 1000  yang menghadirkan Bioskop 3D didalam pesawat Boeing 737 seri 200 buatan tahun 1984.

Untuk bisa berfoto didalam pesawat pengunjung harus membeli tiket seharga Rp. 20.000 ( dua puluh ribu rupiah ) sedangkan untuk dapat menikmati bioskop 3D pengungjung bisa membeli tiket seharga Rp 20.000 ( dua puluh ribu rupiah ) dan untuk wahana teater alam pengunjung cukup merogoh kocek sebesar Rp. 10.000 ( sepuluh ribu rupiah ).

Tak hanya pesawat yang menjadi ikon wisata air pemancingan 1000, disini pengunjung juga bisa menikmati taman air  yang luas. Tak lengkap rasanya jika berwisata tetapi belum mencoba wisata kuliner yang juga terdapat di Taman Air 1000 ini, harganyapun bersahabat.  selamat menikmati...








0

copyright © . all rights reserved. designed by Color and Code

grid layout coding by helpblogger.com